Beranda Teks Pidato Tata Bahasa Sastra Ceramah Khutbah Arti Kata Puisi

Contoh Teks Pembawa Acara

Berikut ini merupakan contoh teks pembawa acara secar umum yang bisa dikatakan sebuah kerangka kata dalam bahasa yang resmi dalam lingkup sebuah event acara tertentu, menjadi pemabawa acara adalah sebuah tuntutan untuk memahami materi dari segala isi acara yang akan berlangsung. Dalam sebuah tata bahasa pembawa acara haruslah demikian simple sebagai komando acaranya, dibawah ini adalah sebuah teks contoh menjadi pembawa acara. Perhatikan contoh untuk pembawa acara dalam Peringatan Hari Besar Islam. 

Assalamu’alaikum Wr. Wb. 
 
الْحَمْدُ للهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ وَالصَّلاَةُ وَالسَّلاَمُ عَلَى أَشْرَفِ الأَنْبِيَاءِ وَالْمُرْسَلِيْنَ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ أَجْمَعِيْنَ، أَمَّا بَعْدُ.

Bapak-bapak, ibu-ibu, dan saudara-saudara yang kami hormati. Pada kesempatan yang baik ini kami mendapatkan tugas sebagai pembawa acara. Adapun susunan acara pada peringatan  (sebutkan nama Hari Besar Islam yang diperingati) ini adalah sebagai berikut : 

-    Pertama     : Pembukaan
-    Kedua        : Pembacaan ayat Suci Al Qur’an
-    Ketiga        : Prakata Panitia
-    Keempat    : Sambutan-sambutan
-    Kelima       : Pidato (Mauidhoh Hasanah)
-    Keenam      : Penutup / Do’a

Kaum Muslimin rahimakumullah
Untuk mengawali acara peringatan……ini, marilah kita bersama-sama membaca Al Fatihah/Ummul kitab, Alaa niyyatina…Al Fatihah (membaca surat Al Fatihah bersama-sama).
Terima kasih. 

Acara selanjutnya, marilah kita ikuti bersama pembacaan ayat suci Al Qur’an, yang akan disampaikan oleh Al Ustadz / Ustadzah / saudara …… Kepadanya dipersilahkan.
Shadaqallaahul adhim. 

Selanjutnya, marilah masuki acara ketiga, yaitu Prakata Panitia, yang akan disampaikan oleh Bapak / Saudara …………
Kepadanya disampaikan banyak terima kasih. 

Kaum muslimin rahimakumullah
Acara yang keempat berupa sambutan-sambutan. Sambutan pertama akan disampaikan oleh Bapak/Saudara ………… Kepada beliau dipersilahkan. 
Kepada Bapak/Saudara ………. disampaikan banyak terima kasih. 

Bapak-bapak, ibu-ibu, dan saudara-saudara yang kami hormati. Sampailah kita sekarang pada acara yang kita nanti-nantikan, yaitu Mauidhoh Hasanah / Uraian …………. yang akan disampaikan oleh yang terhormat……. Kepada Bapak ……. kami persilahkan.
Kepada Bapak ………. disampaikan banyak terima kasih.

Kaum muslimin rahimakumullah
Untuk acara yang keenam yaitu do’a, yang akan dipimpin oleh Bapak ……kepada beliau kami persilahkan.
Kepada Bapak ………. disampaikan banyak-banyak terima kasih.

Bapak-bapak, ibu-ibu, dan saudara-saudara yang kami hormati. Sebagai akhir dari acara peringatan ………. ini marilah kita bersama-sama membaca hamdalah… Alhamdulillahi rabbil ‘alamin. Sebagai pembawa acara, kurang lebihnya kami mohon maaf yang sebesar-besarnya. 

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.
Catatan : Karena terbatasnya halaman, bagi pembawa acara dimohon dikembangkan sendiri. semoga bermanfaat, jangan lewatkan artikel ini juga : Contoh susunan Acaracontoh pembukaan pidato

0 komentar:

Post a Comment

Terima Kasih telah berkunjung diblog Kata Estetika ini, silahkan tinggalkan komentar anda,